OMEGA MOTOR VIDEOS
BERITA : Perawatan Mobil Hybrid Tidak Mahal
Mobil hybrid memang memiliki dua penggerak yakni mesin bakar dan motor listrik. Namun, perawatan mobil hybrid itu tidaklah mahal.
“Perawatan mobil hybrid sama dengan mobil bensin,” ujar President Netz Toyota Sendai Co., LTD, Kazuo Nogaya, di Sendai, Jepang.
Bahkan dengan pemeriksaan yang lebih banyak, konsumen hanya menunggu 10 menit lebih lama saat di-service dibanding saat service kendaraan konvensional.
“Kalau mobil hybrid seperti All New Sienta itu, akan ada pengecekan 74 item selama satu tahun sekali. Dan itu hanya akan memakan waktu 10 menit saja,” katanya.
“Sedangkan untuk penggantian oli, di Jepang juga sama seperti di Indonesia. Yaitu setiap 10.000 km. Namun perbedaannya kalau perawatan, konsumen harus membayar pengecekannya konsumen sudah langsung membayarnya di depan (saat melakukan pembelian mobil-Red),” tambahnya.
sumber (oto.detik.com)